Ibu-ibu yang sedang menyiapkan bahan untuk membuat bubur pedas |
Bubur Pedas salah satu makanan khas dari kota pontianak tapi pada awalnya bubur pedas ini di perkenalkan oleh orang dari daerah sambas yang masih termasuk daerah propinsi di kalimantan barat bubur pedas sendiri merupakan makanan tradisional masyarakat suku melayu yang ada di kalimantan barat.
Tidak hanya dikenal di kalimantan barat saja bubur pedas juga pernah di perkenalkan dalam festifal kuliner nusantara. Banyak yang mengatakan bubur pedas ini mirip dengan bubur tradisional masyarakat sulawesi terutama buburnya orang manado keduanya sangat jelas terlihat dari bahan-bahan campuran yang di pakai.
Bubur pedas kini sudah menjelma menjadi makanan yang modern banyak restarurant yang ada di kota Pontianak yang menyediakan kuliner khas ini menjadi menu utama mereka.
Untuk membuatnya agan hanya perlu menyiapkan :
- Bawang Putih
- Bawang Merah
- Jahe
- Cabai Kering
- Kunyit
- Serai
- Lengkuas
- Kelapa Parut yang telah di gonseng dan dihaluskan
- Wortel
- Kentang
- Jamur
- Kacang Panjang
- Kangkung
- Pakis
- Daun Kunyit
- Udang kering
- Ikan Teri
- Danging
Bubur pedas sangat nikmat bila di hidangkan selagi panas sebab rasa yang begitu pedas membuat siapa saja akan ketagihan di kota Pontianak tak begitu sulit bila anda mengunjungi kalimantan barat banyak pedagang gerobak keliling, restoran, yang bisa menyediakan menu ini.